Rintis Bisnis Fesyen, Rian d'Masiv Terinspirasi Liam Gallagher

Minggu, 12 Juli 2020 - 03:53 WIB
loading...
Rintis Bisnis Fesyen,...
Rian dMasiv secara resmi membuka sebuah store untuk brand clothing line miliknya The Joy of Rep. / Foto: SINDOmedia/Ramadhan Adiputra
A A A
JAKARTA - Vokalis band d'Masiv , Rian Ekky Pradipta atau yang akrab disapa Rian d'Masiv akhirnya mewujudkan mimpinya untuk terjun ke dunia bisnis fesyen. Rian secara resmi membuka sebuah store untuk brand clothing line miliknya The Joy of Rep di kawasan Kreo Creative Lot, Ciledug, Tangerang, Sabtu (11/7).

(Baca juga: 30 Boy Group Terbaik Juli 2020, BTS Bertahan di Nomor 1 )

Ketika ditemui di sela pembukaan The Joy of Rep, Rian mengungkapkan bahwa dirinya memiliki keinginan untuk membuka store sejak 2010. Namun, setelah 10 tahun berlalu, Rian baru bisa mewujudkannya. Dengan terjadinya pandemi Covid-19, d'Masiv pun tidak bisa melakukan tur atau manggung, sehingga hal ini dimanfaatkan Rian untuk fokus menjalankan bisnis yang sudah lama dia pikirkan.

"Di tengah masa pandemi ini mau manggung juga ribet, berhenti, bahkan ada 45 show yang di-cancel, jadi harus mencari penghasilan lain selain manggung. Dan memang suka fashion dan sepakbola serta dulu sempat merilis beberapa produk diproduksi secara terbatas dan habis," kata Rian terkait berdirinya The Joy of Rep.

Rian tertarik menggeluti bisnis ini lantaran melihat banyaknya brand lokal yang menjamur, dan ini merupakan peluang bisnis yang dikembangkannya. Bahkan, Rian memiliki impian agar The Joy of Rep bisa bersaing dengan merek-merek dari luar negeri.

Rintis Bisnis Fesyen, Rian d'Masiv Terinspirasi Liam Gallagher


"Memang saya punya impian ingin punya lokal brand yang bagus, bisa bersaing mungkin di level internasional. Kan, kita lebih bangga kalau pakai produk luar, nah, saya ingin orang Indonesia bangga dengan produk lokal," harap vokalis kelahiran 17 November 1986 ini.

Sebagai seorang musisi , Rian menuturkan, dalam menjalani profesinya dirinya sangat memperhatikan penampilannya. Alhasil, apa yang dia jual di store clothing-nya adalah apa yang dia pakai dan disukainya.

(Baca juga: Lisa BLACKPINK Perlihatkan Tarian Baru yang Luar Biasa )

Secara konsep, The Joy of Rep ini menonjolkan dua tema besar, musik dan sepakbola. Rian mengatakan bahwa ide tersebut timbul dan terinspirasi dari musisi idolanya, yakni mantan vokalis grup musik Oasis, Liam Gallagher.

"Saya buka bisnis ini terinspirasi dari Liam Gallagher ya. Dia itu punya Pretty Green di Manchester, jadi pas saya beberapa kali ke sana selalu mampir ke clothing store-nya Liam," tukas Rian.
(nug)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2283 seconds (0.1#10.140)